Latihan senam aerobik dapat diandalkan untuk membuang tumpukan lemak di tubuh Anda. Gerakan senam yang ditemani hentakan musik energik ini ampuh membakar kalori dan dengan segera akan mengurangi berat badan Anda serta membentuk tubuh langsing ideal.
Bermasalah dengan perut buncit? semuanya akan hilang dengan pemilihan gerakan senam aerobik yang tepat. Tak hanya melangsingkan tubuh, senam aerobik juga dapat menekan risiko terkena penyakit kardiovaskular. Gerakan-gerakan aktif yang Anda lakukan selama menjalani sesi senam aerobik akan melancarkan sirkulasi darah.
Lalu, jenis senam aerobik seperti apa saja yang efektif untuk meratakan perut buncit?
High Impact Aerobic
Senam High Impact Aerobik terdiri dari gerakan-gerakan lincah dan aktif. Diiringi musik ber-ritme cepat dan keras, Anda akan diminta melakukan gerakan-gerakan seperti melompat dan berputar. Senam ini sangat efektif untuk membakar tumpukan lemak di area perut, dada, betis, pinggang dan seluruh tubuh.
Jenis senam ini sangat cocok untuk remaja dan orang dewasa muda. Namun, Anda harus melakukan pemanasan terlebih dahulu sebelum melakukan gerakan High Impact Aerobic untuk menghindari cedera.
Low Impact Aerobics
Sesuai dengan namanya, Low Impact Aerobics memiliki gerakan-gerakan yang lebih ringan dibanding High Impact Aerobic. Low Impact Aerobics termasuk jenis olahraga yang aman dan bisa dilakukan oleh siapa saja, mulai dari anak-anak hingga manula sekalipun.
Aerobic Sport
Aerobic Sport adalah jenis senam aerobik yang fokus mengasah kelenturan tubuh. Senam Aerobic Sport umumnya merupakan gabungan dari High Impact dan Low Impact Aerobic. Selain mendapatkan tubuh yang langsing, Anda juga dapat melatih kelenturan otot tubuh melalui senam ini.
Discorobic
Discorobic pada penerapannya tidak jauh berbeda dengan Aerobic Sport. Jenis senam ini mengkombinasikan hentakan gerakan senam yang keras dan bersemangat dengan gerakan senam yang ringan. Hanya saja, alunan musik pengiring yang digunakan Manfaatnya juga tak kalah efektif untuk membakar lemak tubuh.
Rockrobic
Anda yang mengaku penyuka musik rock pasti akan sangat terbantu untuk menurunkan berat badan dengan adanya Rockrobic. Senam aerobik yang satu ini adalah hasil gabungan dan Discorobic dengan musik-musik cadas. Penggabungan musik akan membuat Anda semakin bersemangat dan tidak cepat merasa lelah. Hasilnya, perut langsing akan segera menjadi milik Anda.