Penyakit tidak menular merupakan proses penyakit yang tidak dapat menular atau dipindahkan dari satu individu manusia ke individu lain. Kelainan genetic acak, faktor keturunan, gaya hidup atau lingkungan dapat menyebabkan timbulnya penyakit tidak menular, seperti kanker, diabetes, asma, hipertensi dan osteoporosis. Berbaga Kategori Penyakit tidak menular contohnya Penyakit autoimun, trauma, patah tulang, gangguan mental, kekurangan gizi, keracunan dan kondisi hormonal.
Kanker
Kanker adalah penyakit tidak menular yang dapat menyerang segala usia. 3 jenis kanker yang paling umum di kalangan wanita adalah kanker payudara, paru-paru dan kolorektal(usus-anus).Sedangkan 3 jenis kanker yang paling umum di antara pria adalah kanker prostat, paru-paru dan kolorektal. Kanker paru-paru merupakan yang tetinggi jumlah penderitanya pada pria dan wanita.
Diabetes
Diabetes mempengaruhi cara tubuh memproses glukosa darah. Diabetes tipe 1 terjadi ketika sistem kekebalan tubuh menghancurkan sel-sel yang memproduksi insulin di pankreas, sehingga terjadi penumpukan glukosa dalam darah. Sedangkan pada diabetes tipe 2, sel-sel tubuh menolak insulin dan menyebabkan peningkatan glukosa dalam darah.
Hipertensi
Hipertensi adalah ketika tekanan sistolik dan diastolik secara konsisten menunjukkan angka lebih tinggi dari 140/90 mmHg atau lebih tinggi. Penyebab hipertensi meliputi asupan garam yang berlebihan, merokok, diabetes, obesitas dan penyakit ginjal.
Osteoporosis
Osteoporosis, juga dikenal sebagai tulang keropos, adalah penyakit tidak menular akibat massa tulang yang menurun. The National Osteoporosis Foundation menyatakan bahwa dari 10 juta orang Amerika dengan osteoporosis, 80%nya adalah perempuan. Faktor risiko tinggi untuk osteoporosis meliputi kadar hormon esterogen rendah (terutama pada wanita menopause), tidak aktif beraktifitas, merokok dan mengidap penyakit lain seperti rheumatoid arthritis.
Alzheimer
Penyakit Alzheimer adalah penyebab utama demensia antara orang-orang di atas usia 60 tahun. Gejala kehilangan memori atau kesulitan mengelola uang dan tugas sehari-hari, mudah tersesat, perubahan kepribadian, delusi dan hilangnya kontrol fungsi tubuh.
Penyakit kardiovaskular (jantung)
Penyakit jantung memiliki kategori yang luas, yakni jantung dan sistem peredaran darah secara keseluruhan. Penyakit jantung termasuk penyimpangan irama jantung (detak jantung abnormal), serangan jantung, penyakit jantung bawaan, gagal jantung, mitral valve prolapse, angina, stenosis mitral, endokarditis, regurgitasi aorta dan syok kardiogenik.
Fibromyalgia
Fibromyalgia adalah penyakit tidak menular yang melibatkan otot dan jaringan lunak tubuh. Gejala umum meliputi nyeri yang meluas di seluruh tubuh, gangguan pola tidur, denyut jantung tidak teratur dan kelelahan ekstrim. Gejala yang lebih intensif adalah gangguan memori dan kesulitan konsentrasi, nyeri rahang, sakit kepala, hidung tersumbat dan sindrom iritasi usus besar.
Kata Kunci Pencarian: contoh penyakit tidak menular,10 macam penyakit tidak menular,macam macam penyakit tidak menular,penyakit tidak menular,10 penyakit tidak menular,kumpulan contoh penyakit tidak menular,penyakit tidak menular dan penyebabnya